Header Ads

Paus Fransiskus Temui Fidel Castro, Bahas Kerusakan Lingkungan


Paus Fransiskus bertemu dengan mantan pemimpin revolusi Kuba, Fidel Castro. Pertemuan pemimpin Vatikan ini digambarkan sebagai pertemuan ramah tamah dan informal.
 
Dalam pertemuan kedua tokoh dunia ini, dibicarakan isu-isu kemanusiaan, termasuk kerusakan lingkungan.
Juru Bicara Vatikan, Pendeta Federico Lombardi mengatakan keduanya melakukan pertemuan selama 30 menit.

"Pertemuan keduanya berlangsung 30 menit. Sekitar 10 orang keluarga Fidel Castro turut hadir dalam pertemuan itu, bahkan anaknya, Alex, memotret pertemuan tadi," ujar Kardinal Lombardi, seperti dilansir dari CNN, Senin (21/9).

Paus Fransiskus telah tiba di Kuba pada Sabtu (19/9). Dalam lawatannya, Paus Fransiskus disambut ribuan warga yang berbaris disepanjang jalan. Menjelang penerbangan ke Kuba, Paus Fransiskus sempat mengatakan kepada para wartawan jika dunia 'haus' akan perdamaian.

Sementara itu, Fidel Castro adalah politisi dan mantan pemimpin revolusi Kuba. Castro diangkat menjadi Perdana Menteri sejak 1959 hingga 1976 dan menjadi Presiden sejak 1976 hingga 2008.
Kata-kata yang paling dikenal dari Fidel Castro adalah 'revolusi merupakan perjuangan masa depan dan masa lalu.'

Setelah melawat ke negara sosialis itu, Sri Paus meneruskan perjalannya ke Amerika Serikat. Fransiskus dijadwalkan berpidato di hadapan kongres. 

Paus yang dianggap sangat sosialis karena sering mengkritik perusahaan dan orang kaya itu terancam diboikot politikus AS yang sangat menjunjung tinggi kapitalisme, terutama dari Partai Republik.(be/CNN)

Sumber: http://beritaenam.com

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.